halopalestina.com – Turki. Turki telah menyimpan arsip sejarah Palestina dari Era Turki Utsmani atas permintaan dari mantan pemimpin Palestina, mendiang Yasser Arafat.
Dilansir dari laman situs Anadholu Turki, aa.com.tr, Selasa (10/11/2020). Salah seorang ulama Palestina, Sheikh Taissir Tamimi mengatakan seorang miliarder Yahudi bernama Irving Moskowitz sering mengunjungi arsip Turki Utsmani di Turki untuk mengambil salinan dokumen Palestina.
Tamimi mengatakan, Miliarder ini memperoleh salinan sertifikat pendaftaran tanah di Tepi Barat dan dia menggunakan sertifikat ini untuk membeli tanah dari pemiliknya, yang diusir secara paksa dari wilayah mereka dalam perang 1948.
Tamimi menambahkan, dia mendapatkan arsip tersebut dari Yaser Arafat. Dan terhadap tindakan miliarder Yahudi ini, pada tahun 2000 lalu Tamimi meminta pihak Turki agar menghentikan Moskowitz menyalin dokumen Palestina tersebut. Pada tahun 2019, akhirya pihak Turki menyerahkan salinan arsip Turki Utsmani tentang peta Palestina tersebut kepada Otoritas Palestina, yang terdiri dari 36.000 halaman, 288 bab terkait dengan tanah Palestina selama pemerintahan Kekhalifahan Turki Utsmani berlangsung di Palestina antara rentang waktu tahun 1516 hingga 1917. Arsip tersebut saat ini berada di bawah pengawasan Pusat Warisan dan Penelitian Islam Palestina di kota Abu Dish, Al-Quds Timur. (fh/ms)