halopalestina.com – New York. Koordinator PBB Baru untuk perdamaian timur tengah, Tor Wennesland menyerukan penghentian pembangunan permukiman ilegal israel, seperti yang dilansir oleh laman situs aa.com.tr, Selasa (26/1/20201). Dirinya juga mengungkapkan niat untuk mendorong Palestina dan israel agar berjuang demi perdamaian.
Hal tersebut diungkapkan Wennesland saat pidato pertamanya sebagai koordinator yang baru menggantikan Nikolai Miladinov saat sidang Dewan Keamanan PBB. Selain itu dihadiri pula oleh Menteri Luar Negeri Rusia, Palestina, Norwegia, Meksiko dan Sekretaris Jenderal Liga Arab.
Negosiasi perdamaian antara kedua belah negara telah berhenti sejak April 2014. Karena berbagai alasan termasuk penolakan israel untuk menghentikan aktivitas pembangunan permukiman di wilayah Palestina. Koordinator PBB yang baru ini juga menekankan posisi PBB yang menolak perluasan permukiman israel di wilayah Palestina terjajah. Dia juga mendesak agar pemerintah israel menghentikan seluruh kegiatan permukiman di wilayah Palestina terjajah. (fh)