halopalestina.com – Al-Quds. Konsorsium teolog Muslim pada hari Ahad (29/11/2020) mengatakan bahwa perjuangan bangsa Palestina saat ini sedang menghadapi kondisi yang sulit. Seperti yang dilansir oleh laman situs Anadholu Turki, aa.com.tr, Ahad (29/11/2020).
Persatuan Cendikiawan Muslim Internasional (IUMS) mengatakan dalam sebuah pernyataan pada peringatan Hari Solidaritas Internasional untuk Rakyat Palestina yang meminta warga Palestina untuk meninggalkan perbedaan.
Sekretaris Jenderal, Ali Qaradaghi mengatakan: “Rakyat Palestina telah ditinggalkan oleh orang-orang terdekat yang menandatangani kesepakatan normalisasi dengan penjajah israel”. Al-Quds tetap menjadi jantung konflik Timur Tengah dan warga Palestina berharap bahwa Al-Quds Timur yang dijajah israel sejak 1967, pada akhirnya dapat dijadikan sebagai ibu kota negara Palestina yang merdeka. (fh/ms)